Dari Infak Dewan Guru Serta Dukungan Dari Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, SMPN 5 Banjarsari Giatkan Pembangunan Mesjid

Berita Kab.Ciamis–Dalam upaya meningkatkan kwalitas pendidikan dan keagamaan di sekolah, SMP Negri 5 Banjarsari yang berada di desa Kalijaya kecamatan Banjaranyar kabupaten Ciamis kini giatkan pelaksanaan pembangunan mesjid

Pembangunan rumah ibadah tersebut merupakan salah satu upaya guna tersedianya sarana pendukung dalam keberhasilan proses belajar mengajar di sekolah

“Nantinya mesjid ini tidak hanya bermanfaat bagi siswa dan guru, tetapi bisa juga di manfaatkan oleh masarakat sekitar yang ingin melaksanakan solat”

Itu yang dikatakan Suharno S.Pd kasubag SMPN 5 Banjarsari yang kini lebih dikenal dengan sebutan SMP Kalijaya saat berbincang dengan awak media di lokasi kegiatan (Senin, 8 Mart 2021)

Lebih lanjut suharno menuturkan bahwa pembangunan mesjid ini merupak sumbangsih dari urunan dewan guru, yang kemudian mendapat dorongan dan perhatian dari Ketua DPRD Kab Ciamis yang merasa prihatin karena di SMPN Banjarsari 5 belum ada sarana ibadah (mesjid)

“Pembangunan mesjid ini dananya di peroleh dari sumbangsih para dewan guru dengan menyisihkan sebagian gajinya, dan Alhamdulillah kami pun mendapat perhatian serta dorongan nyata dari Nanang Permana SH ketua DPRD kab Ciamis” tutur Suharno

Dalam kesempatannya Suharno atas nama sekolah dan panitia pembangunan mesjid, menghaturkan rasa terima kasihnya kepada para dewan guru yang telah menyisihkan sebagian rejekinya guna pembangunan mesjid tersebut

Rasa terima kasih juga di sampaikan kepada Nanang Permana SH ketua DPRD kabupaten Ciamis yang telah memberikan dukungan dan bantuannya sehingga pembangun mesjid di lingkungan SMP Kalijaya ini bisa hampir terselesaikan (Indra) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten