oleh

Kapolres Majalengka Pimpin Anev Dalam Rangka Persiapan Menuju WBBM Polres Majalengka Tahun 2021

Berita Polres Majalengka,—Berbagai upaya dilakukan Polres Majalengka dalam Rangka Persiapan Menuju WBBM Tahun 2021 di hadiri PJU Polres Majalengka dan Anggota Polres Majalengka di Aula kanyawasista, Senin (16/8/2021) Siang.

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi berharap seluruh satuan fungsi memaksimalkan penggunaan aplikasi,dan memberikan pelayanan yang terbaik terhadap masyarakat.

Kapolres Majalengka janjikan apabila bhabinkamtibmas 3 tertinggi akan mendapatkan rewards,dan meminta Provost untuk meningkatkan pengawasan terhadap anggota yang bertugas.

Untuk meraih predikat WBK dan WBBM, kami tidak bisa berjalan sendiri. Peran serta tiap program sangat diperlukan, terutama dalam pelaksanaan pelayanan publik yang di lakukan oleh personel,” katanya.

Lebih lanjut, Kapolres menuturkan, bila berhasil meraih predikat WBK dan WBBM di tahun 2021, maka manfaatnya secara langsung akan dirasakan oleh masyarakat. Salah satunya, dengan memperoleh pelayanan yang sangat baik dari setiap petugas.

“Tetapi, predikat ini juga sangat bermanfaat bagi internal Personil Polres Majalengka sebagai sarana untuk membiasakan diri agar memberikan pelayanan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan sebelumnya,” tuturnya.

Selain memberikan informasi perihal pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM, Kapolres Juga Menyampaikan Program-program unggulan yang dilakukan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat. Tutup Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten