oleh

Kasatbinmas Polres Kotim Jadi Irup Di Madrasah Nurul Ummah Sampit

Baraknews Polres Kotim – Kasatbinmas Polres Kotim (Kotawaringin Timur) jajaran Polda Kalteng AKP Dhini Fitriana Lestari,S.H menjadi Inspektur Upacara Hari Senin di Madrsah Nurul Ummah Sampit, Senin (27/02/2023) pagi.

Hadir dalam upacara tersebut PS. Kanit Bintibsos Satbinmas Polres PS. Kanit Binpolmas Aipda Heri Supriyono dan anggota Satbinmas Polres Kotim Aipda Sulastri, Briptu Mira Meirina, SH serta Kepala MA, MTs dan MI Nurul Ummah Sampit, Para Dewan Guru dan Staf, Para Siswa Siswi Sebanyak 200 Siswa di dilaksanakan di halaman Sekolah Madrasah Nurul Ummah Jalan Suprapto Kel.Mentawa Baru Ketapang Sampit Kab.Kotim Prov.Kalteng.

Kasatbinmnas AKP Dhini Fitriana Lestari,S.H selaku Irup dalam amanatnya mengatakan, pentingnya pengetahuan wawasan 4 Pilar kebangsaan guna menumbuhkan disiplin dan memupuk jiwa patriotisme, nasionalisme kepada para siswa sebagai generasi penerus bangsa dan para siswa untuk tidak terlibat kenakalan remaja, tawuran, perkelahian, massal, penyalahgunaan Narkoba, balap liar, serta program Camot (cegah anak mengendarai sepeda motor) serta bijak dalam bermedia sosial.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani,S.I.K.,M.M melalui Kasatbinmas AKP Dhani Fitriana Lestari,S.H mengatakan, kegiatan ini adalah program kerja Satbinmas Polres Kotim dalam pembinaan Kamtibmas khususnya pelajar dan remaja.

Lanjut Kasatbinm Polres Kotim mengatakan bahwa hal ini juga sebagai bentuk kehadiran Polri ditengah masyarakat dalam pembinaan Kamtibmas, ujar Dhini.

“Harapan kami dengan kegiatan ini dapat bermanfaat khususnya para siswa-siswi,” pungkasnya (hms_spt No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten