Bupati Ciamis Hadiri Peletakan Batu Pertama Proyek Irigasi dan Penyerahan Alsinta Di Kecamatan Lakbok

Lakbok– Bupati Ciamis H.Iing Syam rifin kemarin Senin (24/06/2016) menghadiri peletakan batu Pertam Proyek Irigasi Pertanian di Desa Pulau Herang kecamatan Lakbok,acara yang dihadiri Kodim 0613 Ciamis,para SKPD dan Kelompok Tani.

Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin dalam sambutannya menghimbau masyarakat untuk terus meningkatkan produksi padi. “Ini semua bantuan untuk kesejahteraan masyarakat Kita harus terus bersemangat untuk menanam padi,” kata Iing.

Bupati Cimis,Kepala dinas Pertanian,Kodim 0613 Ciamis saat peletakan batu pertama irigasi di desa polau herang
Bupati Cimis,Kepala dinas Pertanian,Kodim 0613 Ciamis saat peletakan batu pertama irigasi di desa polau herang

“Pertanian di Kabupaten Ciamis merupakan penghasilan masyarakat yang paling tinggi 27% PDRB dari pertanian. Makanya pertahankan dengan berbagai upaya seperti: jangan mengalihkan fungsi sawah, dan itu hanya keuntungan sesaat,”terang Iing.

Iing mengatakan untuk mendorong percepatan tanam maka disalurkan bantuan alat dan mesin pertanian berupa traktor tangan, pompa air dan lain sebagainya. “Harapan kita, bantuan alat-alat tersebut dimanfaatkan untuk mempercepat pengolahan tanah, tanam dan panen”.

Bupti Ciamis,Kadis Pertanian dan Kodim 0613 Ciamis sat memberikan Bibit padi
Bupati Ciamis,Kadis Pertanian dan Kodim 0613 Ciamis sat memberikan Bibit padi

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Ciamis, Ir. Kustini, MP. Mengungkapkan, Ciamis surplus padi. “Untuk mempertahankanya kita harus menyelamatkan padi dari berbagai gangguan seperti kekeringan, banjir, dan hama lain,” terangnya.

Kustini menambahkan, selain itu pihaknya melaksanakan Gerakan Pengolahan dan Percepatan Pengolahan Tanah tingkat Kabupaten Ciamis yang harus diikuti oleh seluruh kecamatan dan desa yang ada di Kabupaten Ciamis. “Gerakan percepatan ini harus dijadwalkan. Untuk Jawa Barat baru Ciamis yang sudah melaksanakan, ini semua berkat kerjasama dan kekompakan kita semua terutama para petani di lapangan,”paparnya. ( Jep)

  No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar