Jaga Keamanan Kawasan Dermaga Habaring Hurung, Polsek KP. Mentaya Intensifkan Patroli Rawan Malam

Berita POLRI11 Dilihat

SAMPIT – Mengantisipasi kerawanan tindak pidana pada malam hari, jajaran personel piket Polsek Kawasan Pelabuhan (KP) Mentaya melaksanakan patroli rutin di kawasan Dermaga Habaring Hurung, Sampit. Langkah ini diambil untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di salah satu pusat aktivitas warga tersebut tetap kondusif.

Kegiatan patroli yang menyasar titik-titik kumpul masyarakat dan area dermaga ini bertujuan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, terutama pada jam-jam rawan malam hari.

Dalam patroli tersebut, petugas kepolisian berinteraksi langsung dengan warga yang berkunjung maupun para pekerja yang masih beraktivitas di sekitar dermaga. Petugas secara humanis memberikan imbauan agar seluruh masyarakat bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.
Masyarakat diingatkan untuk tidak melakukan tindakan yang dapat memicu gangguan Kamtibmas, seperti mengonsumsi minuman keras di tempat umum, melakukan praktik perjudian, maupun aktivitas lain yang melanggar hukum.

Kapolsek KP. Mentaya, Ipda Ahmad Zaenal, menjelaskan bahwa patroli rawan malam ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman.
“Kawasan Dermaga Habaring Hurung merupakan area yang cukup vital dan ramai aktivitas hingga malam hari. Oleh karena itu, kami intensifkan patroli untuk memastikan tidak ada celah bagi terjadinya tindak pidana, baik itu pencurian maupun aksi premanisme,” tegas Ipda Ahmad Zaenal.

Beliau juga berpesan kepada para pengunjung agar selalu waspada terhadap barang bawaan pribadi dan segera melapor ke pos kepolisian terdekat jika menemukan hal yang mencurigakan.

Melalui patroli dialogis ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menjaga ketertiban semakin meningkat. Berdasarkan pantauan di lapangan, selama kegiatan patroli berlangsung, situasi di kawasan dermaga terpantau aman, tertib, dan tidak ditemukan adanya kejadian menonjol. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten