Tingkatkan Kewaspadaan, Pawas dan Piket Fungsi Cek Ruang Tahanan Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang

Baraknews Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Banten-Selesai melaksanakan apel malam Perwira Pengawas (Pawas) Aiptu Usman dan Piket Fungsi melaksanakan pengecekan Ruang Tahanan Polsek Pasarkemis Polresta Tangerang untuk memastikan tahanan dalam keadaan sehat dan lengkap. Rabu, (2/11/2022) pukul 22:10 Wib.

Pengecekan ruang tahanan tersebut dilakukan dengan tujuan selain mengecek jumlah tahanan, mengecek kesehatan tahanan juga mengecek barang-barang yang berada di dalam ruang tahanan.

Pengecekan Ruang Tahanan ini wajib dilakukan untuk memantau secara langsung kondisi penghuni tahanan dan memeriksa kemungkinan kepemilikan barang-barang berbahaya.

Jumlah tahanan saat ini 5 orang dalam kondisi sehat dan lengkap. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten