Ciamis – Kepolisian Resor Ciamis menunjukkan komitmennya dalam menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah keagamaan dengan melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Misa Tahun Baru 2026 di Gereja Katolik Santo Yohanes Pembaptis Ciamis. Pengamanan ini menjadi bagian dari upaya Polri dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang melaksanakan ibadah di awal tahun, Kamis (01/01/2026).
Ibadah Misa Tahun Baru 2026 yang berlangsung sejak pukul 07.00 WIB hingga 09.00 WIB tersebut diikuti oleh sekitar 30 jemaat dengan tema Maria Menyimpan Segala Perkara di dalam Hati dan Merenungkannya, serta dipimpin oleh Romo Andreas Thomas Putranto. Sebelum pelaksanaan ibadah dimulai, personel Sat Samapta Polres Ciamis terlebih dahulu melakukan sterilisasi area gereja guna memastikan tidak adanya potensi gangguan keamanan yang dapat menghambat jalannya ibadah.
Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kasat Binmas Polres Ciamis AKP Rahmat Komara, S.H., menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan ibadah merupakan bentuk nyata kehadiran Polri dalam memberikan perlindungan kepada seluruh lapisan masyarakat tanpa membedakan latar belakang agama. Pengamanan dilakukan secara maksimal dengan menurunkan 17 personel Polres Ciamis yang disiagakan di sekitar lokasi gereja untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan aman, tertib, dan khidmat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif tanpa adanya gangguan kamtibmas. Jemaat yang hadir dapat mengikuti seluruh rangkaian ibadah dengan penuh khusyuk berkat kesiapsiagaan aparat kepolisian yang bertugas di lapangan.
Masyarakat dan jemaat Gereja Katolik Santo Yohanes Pembaptis Ciamis menyampaikan apresiasi atas perhatian dan pengamanan yang diberikan oleh Polres Ciamis. Kehadiran polisi di sekitar lokasi ibadah memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga umat merasa terlindungi dalam menjalankan kegiatan keagamaan. Warga berharap pengamanan serupa terus dilakukan pada setiap kegiatan keagamaan sebagai wujud nyata toleransi dan kebersamaan dalam menjaga persatuan serta keamanan di Kabupaten Ciamis.
Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar













