Ciamis – Kepolisian Resor Ciamis melalui jajaran Polsek Cikoneng terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan menyasar kalangan pelajar melalui kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepolisian. Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui kegiatan Bimbingan Polisi Masyarakat atau Binpolmas yang dilaksanakan di SMK Galuh Rahayu Sindangkasih, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Kamis pagi (15/01/2026).
Kegiatan Binpolmas tersebut dilaksanakan mulai sekitar pukul 09.30 WIB hingga selesai oleh Ps. Panit II Binmas Polsek Cikoneng Bripka Vikky Alfian, S.H., M.M. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi serta meningkatkan kesadaran para pelajar dan pihak sekolah terhadap pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pendidikan maupun lingkungan tempat tinggal masing-masing.
Dalam pelaksanaannya, Bripka Vikky Alfian menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas kepada para pelajar dan warga sekolah. Pelajar diimbau untuk senantiasa menjaga keamanan diri dan lingkungan, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas, serta menumbuhkan kepedulian terhadap situasi sekitar. Selain itu, para siswa juga diingatkan untuk tidak mudah terpengaruh oleh isu atau informasi yang belum jelas kebenarannya, menghindari penyebaran hoaks dan ujaran kebencian, serta tidak terpancing emosi atau bertindak main hakim sendiri apabila menghadapi permasalahan.
Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Cikoneng Polres Ciamis Kompol Husen Sujana, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Binpolmas di lingkungan sekolah merupakan langkah strategis Polri dalam membangun kesadaran hukum sejak dini. Melalui pembinaan ini, Polri berupaya menanamkan nilai disiplin, tanggung jawab, serta kepedulian terhadap keamanan dan ketertiban di kalangan generasi muda.
Pihak sekolah dan para pelajar SMK Galuh Rahayu Sindangkasih menyambut positif kegiatan Binpolmas tersebut. Mereka menilai kehadiran anggota Polri di lingkungan sekolah memberikan rasa aman sekaligus menambah wawasan pelajar tentang pentingnya menjaga ketertiban, menjauhi perilaku negatif, serta berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.
Selama kegiatan Binpolmas berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif. Polsek Cikoneng Polres Ciamis menegaskan akan terus melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan ke berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar, sebagai wujud nyata peran Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Ciamis.
Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar













