Pulau Hanaut ~ Guna mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan Reses Anggota Legislatif, jajaran Polsek Pulau Hanaut hadir langsung dalam kegiatan Monitoring Reses dari anggota Komisi II DPRD Provinsi Kalteng dari Partai Gerindra Bpk Sutik, yang dilaksanakan di Aula Desa Rawa Sari Kec.Pulau Hanaut Kab.Kotim Prov.Kalteng, Selasa(04/11/2025) Siang
Kegiatan reses tersebut dihadiri oleh berbagai unsur Pemerintahan, Aparat Keamanan dan masyarakat, di antaranya: Anggota DPRD Provinsi Kalteng dari Partai Gerindra Bpk Sutik beserta rombongan, Kades Rawa Sari Sigit Pranoto.AM, Kapolsek Pulau Hanaut yang diwakili Kanit Binmas Aiptu Yuyun.H, SH, Babinsa Desa Rawa Sari Kopda Sandi Tyas Dewantoro, Perangkat Desa Rawa Sari serta tokoh masyarakat dan warga setempat.
Dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Provinsi Kalteng dari Partai Gerindra Bpk Sutik memaparkan berbagai program pembangunan provinsi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat desa, serta menampung aspirasi warga yang disampaikan langsung oleh perwakilan masyarakat.
Antusiasme Warga Tampak Tinggi, Dilihat Dari Keikut sertaan Mereka Dalam Acara Ini. Mereka Hadir Dan Menyampaikan Aspirasi Mereka Kepada Anggota Dewan Dengan Harapan Agar Diperjuangkan Untuk Segera Ditindak lanjuti Dan Direalisasikan.
Selain itu, Anggota DPRD Provinsi Kalteng Bpk Sutik menyampaikan apresiasi atas kehadiran Personil Polsek Pulau Hanaut dalam kegiatan reses tersebut. Menurutnya, sinergi antara aparat keamanan dan pemerintah sangat penting dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Ucapnya.
Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Resky Maulana Zulkarnain, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Pulau Hanaut IPTU Purwono, menegaskan bahwa kehadiran jajaran Kepolisian dalam kegiatan reses ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam menjaga stabilitas dan mendukung sistem demokrasi yang sehat dan aman. “Polri hadir bukan hanya sebagai pengamanan teknis, tetapi juga sebagai mitra strategis dalam memastikan masyarakat dapat menyampaikan aspirasi secara damai dan tertib,” Kata IPTU Purwono.
Masyarakat dan peserta kegiatan menyampaikan apresiasi atas keterlibatan pihak kepolisian dalam mendampingi jalannya reses, karena menciptakan suasana yang aman dan nyaman selama berlangsungnya kegiatan. Sinergi antara wakil rakyat, aparat desa, dan Kepolisian menjadi faktor penting dalam menjaga kondusivitas wilayah. Tambahnya.
Dengan adanya sinergitas antara masyarakat, pemerintah, dan aparat keamanan, diharapkan pembangunan di desa dapat berjalan lebih optimal dan keamanan tetap terjaga.” Ujar Kapolsek (PH).








