MUARADUA – Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKU Selatan), Abusama, S.H., menerima audiensi jajaran pengurus Karang Taruna Kabupaten OKU Selatan terkait rencana pelaksanaan Temu Karya Karang Taruna tahun 2026, Selasa 13 Januari 2026.
Audiensi ini, dilaksanakan dalam rangka menyampaikan rencana kegiatan Temu Karya Karang Taruna, sebagai forum konsolidasi organisasi, evaluasi program kerja, serta pemilihan kepengurusan Karang Taruna periode selanjutnya.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati OKU Selatan menyambut baik rencana pelaksanaan Temu Karya Karang Taruna, dan menyampaikan apresiasi atas peran aktif Karang Taruna dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya dalam pemberdayaan generasi muda dan kegiatan sosial kemasyarakatan.
Bupati Abusama berharap, kegiatan Temu Karya dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara Karang Taruna dan Pemerintah Daerah, serta menghasilkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat OKU Selatan.
Pemerintah Kabupaten OKU Selatan, pada prinsipnya siap mendukung kegiatan positif kepemudaan yang sejalan dengan visi dan misi pembangunan daerah.
Bertempat di Ruang Kerja Bupati turut hadir Asisten I, Staf Ahli Ekbang, Kadinsos dan jajaran Pengurus Karang Taruna Kabupaten OKU Selatan. (Hen)










