oleh

Kerusakan Jalan di Pandeglang Tak Pernah Dilirik oleh Pemerintah

BERITA BANTEN – Kerusakan jalan di tiga desa kecamatan Sobang kabupaten Pandeglang provinsi Banten kondisinya saat ini sangat memprihatinkan. Masyarakat sekitar mendambakan untuk pembangunan jalan yang berstatus jalan provinsi Banten tersebut.

“Dengan dambaan masyarakat tersebut adalah untuk minta segera di bangun, lantaran jalan tersebut rusak parah sehingga sulit di lalui kendaraan roda dua dan empat “ Ungkap Udi Supriyadi alias kang OO warga kecamatan,Kamis (13/2/2020)

Lanjut kang OO, bahwa lokasi jalan yang terbentang dari desa Bojen Induk, desa Bojen Wetan, desa Ketaraharja dan desa Padaherang yang berstatus jalan provinsi Banten.

“Padahal jalan Bojen – Padaherang jalan utama yang sering di gunakan sehari hari untuk menuju ibu kota ,atau bisa di katakan sentral jalan utama dari tiga desa tersebut.” Paparnya.

Namun jalan yang berstatus jalan provinsi Banten ini rusak parah apalagi kalau musim hujan licin dan terjal seperti sekarang ini. “Masyarakat di tiga desa ini sering mengeluh dan sangat mendambakan sekali ingin secepatnya ada perbaikan, serta pemerintah melirik terkait kerusakan jalan ini,“ terang Udi Supriyadi yang keseharianya punya panggilan kang OO.

Ahmad, salah seorang yang berjualan ikan saat melintas jalan yang licin dan terjal mengatakan, bahwa dirinya setiap hari melintasi jalan tersebut.

“Kami unggul dinten icalan lauk satiap dinten, sapopoena paling oge seep 15 sampe 20 kg lauk namun jalan sapertos kiemah paling Oge 10 kg karena kondisi jalan nu rusak parah tadi Oge ti planting Kana susukan,“ ujarnya dengan bahasa daerahnya.

Ia mengharapkan kepada pemerintah pusat dan atau provinsi supaya segera membangun jalan yang bagus.

“Kami hoyong Enggal Enggal di bangun jalan nu cek beja jalan provinsi Kami hoyong ngarasaken jalan nu Endah,“ Masih kata Ahmad dengan gaya bahasa keseharianya .

Intinya masyarakat desa Bojen Induk, desa Bojen Wetan dan desa Ketaraharja sangat mendambakan sekali jalan yang berstatus jalan provinsi ini di bangun, serta mudah-mudahan melirik tentang keberadaan jalan yang rusak parah tersebut. (Yung) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar