Operasi Zebra Lodaya 2021, Polres Majalengka Kembali Berikan Himbauan Melalui Bagi-Bagi Masker dan Stiker

Berita Polres Majalengka, Operasi Zebra Lodaya 2021 yang digelar Satuan lantas Polres Majalengka Polda Jabar, Kamis (25/11/2021). Kali ini petugas tak hanya memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk menaati peraturan lalu lintas, mereka juga membagikan masker.

Pembagian masker ini dilakukan di jalan raya depan Unma, depan Sekolah Jatipamor dan Pos Alun alun Kabupaten Majalengka, di lokasi ini melibatkan 5 personel dan di pimpin Kasat Lantas AKP Ngadiman.

Kegiatannya antara lain sosialisasi kepada pengguna jalan tentang Operasi Zebra Zebra 2021, imbauan agar tertib lalu linta melaluinpembagian masker dan Stiker,” ucap Kasat Lantas AKP Ngadiman.

Selain itu, Polisi juga memasang spanduk, dan stiker himbauan untuk pengendara , AKP Ngadiman berharap melalui Operasi Zebra Lodaya ini kesadaran masyarakat atas tertib berlalu lintas meningkat dan situasi Karanganyar secara keseluruhan berjalan kondusif.

“Kami akan mengedepankan tindakan preventif dan preemtif dalam operasi ini. Operasi tersebut tidak hanya sebagai penegakkan hukum tetapi juga tindakan yang humanis kepada pengguna jalan,” kata AKP Ngadiman.

Ia berharap dengan dilaksanakannya operasi zebra Lodaya 2021 ini masyarakat menjadi sadar tentang tertib lalu lintas. Sehingga, angka kecelakaan lalu lintas menurun. Pungkasnya.(Js) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten