Kab.Ciamis–Dalam rangkaian Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, di Masjid Al-Hidayah kali ini. Baznas Kabupaten Ciamis melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) DKM Al-Hidayah menyalurkan bantuan stimulan Program Rumah Layak Huni (RLH) sebesar Rp10 juta.
Bantuan tersebut diberikan kepada Fathur Rahman, imam Masjid Al-Hidayah sekaligus warga Jl. Karangpanggal, Gang Buntu, RT 005 RW 025.
Ketua Baznas Kabupaten Ciamis, Drs. H. Lili Miftah, MBA, mengatakan,” bahwa program RLH merupakan salah satu prioritas utama Baznas dalam pendistribusian zakat, infak, dan sedekah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
” Baznar mendorong agar DKM lain di Kabupaten Ciamis mencontoh langkah DKM Al-Hidayah yang aktif menitipkan infak dan sedekahnya melalui UPZ. Menurutnya, hal tersebut penting untuk memperkuat penghimpunan dana umat dan memperluas manfaatnya bagi masyarakat yang membutuhka,”katanya
Kami ingin memastikan bahwa dana umat benar-benar kembali kepada umat, khususnya mereka yang sangat membutuhkan,bantuan ini tidak hanya meringankan beban keluarga penerima, tetapi juga menjadi pemicu gotong royong masyarakat sekitar untuk menyelesaikan pembangunan rumah,”ungkapnya













