Gak Ada Takutnya, Bhabinmas Bareng Warga Bersihkan Makam Tegalmaece

Baraknews Polres Karawang – Lagi dan lagi, kegiatan kemanusiaan yang ditunjukan anggota Polres Karawang melalui Polsek jajarannya, dalam berbakti sosial untuk membantu masyarakat di Kabupaten Karawang.

Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono sangat mengatensi jajarannya yang mau terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat.

“Dengan melakukannya, anggota akan lebih tahu dan paham bagaimana situasi dan kondisi masyarakatnya”, kata Kapolres.

Terpisah, Kapolsek Telukjambe Timur, AKP Ryan Faisal memberi arahan kepada anggotanya, Bhabinmas Desa Pinayungan, Aiptu Diayanto untuk membantu warga membersihkan Makam Tegalmaece.

“Aiptu Diayanto bersama perangkat desa dan warga membersihkan makam supaya bersih”, ujar Ryan Faisal, Rabu (14/12/2022).

Aiptu Diayanto bersama Ketua Rw 03, Bapak Owan, Ketua Rt 06/03, Bapak Ujang dan warga Dusun Sukawargi Rt 06/03, Desa Pinayungan, Telukjamabe Timur bergotong royong membersihkan Makam Tegalmaece supaya bersih dan terawat.

“Gotong royong ini juga dapat menjaga kekompakan di lingkungan masyarakat”, lanjut Kapolsek.

Terlebih lagi, sudah menjadi kewajiban polisi untuk berbakti sosial dalam membantu masyarakat, khususnya di wilayah hukumnya sendiri.

Demi meneladani arti dari Quick Wins Presisi itu sendiri, dalam upaya Polri yang bertaransformasi menuju Polri yang Presisi. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten