Polsek Kawali Monitoring Persiapan Tanam Jagung, Wujud Peran Polri Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Ciamis – Kepolisian Resor Ciamis melalui Polsek Kawali terus menunjukkan peran aktif Polri dalam mendukung program ketahanan pangan nasional dengan melaksanakan kegiatan monitoring lahan untuk persiapan penanaman jagung di Lahan LBS Blok Gunung Putri, Dusun Kilayugung, Desa Kawalimukti, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jumat (23/01/2026).

Kegiatan monitoring tersebut dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai dengan menyasar lahan pertanian milik perorangan yang digarap oleh warga setempat. Monitoring dilakukan sebagai bagian dari persiapan penanaman jagung jenis Pioneer Hibrida P40 yang direncanakan akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 27 Januari 2026 di seluruh wilayah. Lahan yang dipantau memiliki luas sekitar satu hektar dan merupakan bagian dari program yang didukung oleh Polri bekerja sama dengan Dinas Pertanian.

Monitoring lapangan ini diikuti oleh unsur Polsek Kawali yang diwakili Panit II Binmas, IPTU Heri Diana, Kasi Ekbang Desa Kawalimukti, Ketua Kelompok Tani Kencana Mekar V, serta petani penggarap. Dalam pelaksanaannya, petugas kepolisian bersama unsur terkait melakukan pengecekan kesiapan lahan, ketersediaan benih jagung, pupuk, serta sarana dan prasarana pendukung pertanian yang akan digunakan dalam proses penanaman hingga panen.

Berdasarkan hasil monitoring, lahan yang akan ditanami jagung menggunakan benih Pioneer Hibrida P40 dengan jumlah benih sekitar 15 kilogram yang berasal dari benih mandiri. Penggunaan pupuk direncanakan menggunakan pupuk NPK sekitar 300 kilogram per hektar dan urea sekitar 250 kilogram per hektar. Proses pengolahan lahan masih dilakukan secara manual dengan alat sederhana seperti tugal dan cangkul, sementara ke depan dibutuhkan alat mesin pertanian seperti kultivator, perontok jagung, dan terpal untuk menunjang hasil panen.

Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Kawali Polres Ciamis AKP Hj. Iis Yeni Idaningsih, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan monitoring lahan pertanian merupakan bentuk nyata dukungan Polri terhadap program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, khususnya dalam bidang ketahanan pangan. Polri hadir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga berperan aktif mendorong kesejahteraan masyarakat melalui sinergi lintas sektor.

Masyarakat dan petani setempat menyambut baik kehadiran Polsek Kawali dalam kegiatan monitoring persiapan tanam jagung tersebut. Warga menilai keterlibatan Polri memberikan semangat tersendiri serta menunjukkan perhatian pemerintah dan aparat terhadap sektor pertanian. Mereka berharap kegiatan serupa terus dilakukan sebagai bentuk dukungan nyata terhadap petani di wilayah Kecamatan Kawali.

Selama kegiatan monitoring berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif. Polsek Kawali menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program-program pemerintah yang bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat, khususnya dalam mewujudkan ketahanan pangan yang kuat dan berkelanjutan di wilayah hukum Polres Ciamis.

Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten