Polsek Rajadesa Hadir di Tengah Pengajian Warga, Perkuat Edukasi Kamtibmas dan Kemitraan dengan Masyarakat

Ciamis – Kepolisian Resor Ciamis melalui Polsek Rajadesa terus menunjukkan peran aktif Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan melalui pengajian di Masjid Jami Miftahul Huda, Blok Cikowari, Dusun Kubangsari, Desa Sirnabaya, Kecamatan Rajadesa, Kabupaten Ciamis, Jumat (23/01/2026).

Kegiatan binluh tersebut dilaksanakan mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Rajadesa Bripka Angga Sundara. Kehadiran anggota kepolisian di tengah kegiatan keagamaan masyarakat ini menjadi bagian dari pendekatan humanis Polri dalam menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sekaligus mempererat silaturahmi dengan warga.

Dalam kegiatan tersebut, anggota Binmas Polsek Rajadesa memberikan edukasi kepada jamaah pengajian terkait pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. Warga diajak untuk kembali mengaktifkan kegiatan siskamling sebagai upaya pencegahan tindak kriminalitas serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi pencurian kendaraan bermotor dan maraknya penipuan online. Selain itu, masyarakat juga diimbau agar lebih waspada terhadap potensi bencana seperti pohon tumbang, terutama di musim penghujan.

Melalui kegiatan ini, Polsek Rajadesa juga mengingatkan masyarakat agar tidak ragu untuk segera melaporkan apabila menemukan atau mengalami gangguan keamanan dan ketertiban, baik kepada Bhabinkamtibmas, Kanit Binmas, maupun langsung ke Polsek Rajadesa. Komunikasi yang cepat dan sinergi antara masyarakat dan kepolisian dinilai sangat penting dalam menjaga situasi tetap kondusif.

Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Rajadesa Polres Ciamis IPTU Radius Windhu Astono, menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan dan penyuluhan melalui pengajian merupakan salah satu strategi Polri untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Polri tidak hanya hadir dalam penegakan hukum, tetapi juga berperan aktif dalam memberikan edukasi dan membangun kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kamtibmas.

Masyarakat Desa Sirnabaya menyambut baik kehadiran Polsek Rajadesa dalam kegiatan pengajian tersebut. Warga mengapresiasi langkah Polri yang turun langsung ke tengah masyarakat dan menyampaikan imbauan kamtibmas dengan cara yang sejuk dan bersahabat. Mereka menilai kehadiran polisi dalam kegiatan keagamaan memberikan rasa aman serta menumbuhkan kepercayaan terhadap Polri.

Selama kegiatan binluh pengajian berlangsung, situasi di sekitar lokasi terpantau aman, lancar, dan kondusif. Polsek Rajadesa menegaskan akan terus meningkatkan kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Ciamis.

Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten